Pesawaran, Portal Nasional – Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona meresmikan Masjid Herkiar komplek Kompi Senapan A Batalyon 143/TWEJ, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, Selasa (21/01/2025).
Bupati Dendi menyampaikan, bangunan masjid yang berdiri dilahan seluas 526 meter persegi, dengan luas bangunan 12×12 meter tersebut, merupakan hibah dari mantan komandan kompi Gedongtataan, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati Kabupaten Pesawaran.
“Masjid ini bukan hanya tempat kita untuk beribadah saja, tetapi tempat untuk mempersatukan semua umat dalam membangun nilai-nilai kebersamaan dan persatuan,” kata Bupati Dendi.
Ia mengapresiasi inisiatif dari Wakil Bupati Marzuki dalam melakukan langkah pembangunan Masjid Herkiar untuk kemaslahatan umat.
“Saya mengajak masyarakat untuk memakmurkan masjid ini, mari kita membangun akhlak mulia dan meningkatkan keimanan, serta bisa menjadi pusat kegiatan keagamaan masyarakat sekitar,” ucapnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Pesawaran, Marzuki melalui Wakil Ketua TP PKK Pesawaran, Nurhayati Marzuki mengatakan, bahwa dasar pembangunan masjid muncul dari keinginan untuk mendirikan sebuah masjid di lokasi tempat dirinya pernah bertugas.
“Ini merupakan komitmen saya untuk meninggalkan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di tempat saya pernah mengabdi,” kata Nurhayati.
Ia mengungkapkan rasa syukur pembangunan masjid bisa terealisasi berkat dukungan dari kepedulian berbagai pihak.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung dalam pembangunan masjid ini, dan semoga Masjid ini bisa bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Senada, Danyon 143/TWEJ Letkol Inf. Danang Setiaji juga turut mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Pesawaran dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan Masjid Herkiar.
“Ini merupakan momen bersejarah bagi kami, semoga masjid ini bisa menghidupkan kembali kegiatan keagamaan dilingkungan ini dan dapat memberikan keberkahan bagi masyarakat sekitar,” tutup Letkol Inf Danang. (**)