DAERAH

Pj. Bupati Pringsewu Sambangi BAPPENAS Usulkan normalisasi jaringan irigasi

×

Pj. Bupati Pringsewu Sambangi BAPPENAS Usulkan normalisasi jaringan irigasi

Sebarkan artikel ini

Jakarta, PortalNasional – Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu, Dr. Marindo Kurniawan, ST., MM., bersama Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Pringsewu serta Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Pringsewu, melakukan koordinasi dengan jajaran Direktorat SDA BAPPENAS di Jakarta, pada Rabu (15/01/2025).

Pertemuan ini bertujuan untuk menyampaikan usulan peningkatan produktivitas pertanian dan pengelolaan sumber daya air di Kabupaten Pringsewu melalui normalisasi jaringan irigasi.

Pada kesempatan tersebut, Dr. Marindo Kurniawan menyampaikan usulan pengelolaan sistem irigasi tebu kepada jajaran Direktorat Sumber Daya Air Bappenas, Dr. Fandi P. Nurzaman, ST., MS., serta Direktorat Sumber Daya Air Bappenas, serta Dr. Agung Indrajit, ST., M.Sc., selaku Kepala Pusat Data dan Informasi Bappenas.

Kedua pejabat memberikan respons positif terhadap usulan yang disampaikan dan berkomitmen untuk segera menindaklanjutinya dengan melibatkan seluruh pemangku kepentingan terkait.

Dr. Marindo Kurniawan menyampaikan harapan agar normalisasi jaringan irigasi segera direalisasikan guna mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat, terutama sektor pertanian. Beliau optimistis sinergi pemerintah daerah dan pusat akan memberikan dampak signifikan bagi pembangunan di Kabupaten Pringsewu.

(Editor)